Ads 468x60px

Selamat Datang


           Selamat Datang di Blog FlipComTech Labs..
           silakan di jelajahi..

Monday, December 30, 2013

Bingung Memilih PC (desktop, laptop, server)?

Seringkali ada teman atau pun user yang bertanya kepada saya, mas saya mau beli laptop / notebook, yang bagus itu seperti apa sih?

well.. saya juga bingung kalau ditanya seperti itu. Karena parameter Bagus, Jelek, Menarik, Indah, Cantik, Ganteng dan sebagainya itu Relatif. Iya, RELATIF! karena satu orang dengan orang yang lainnya akan berbeda pandangan mengenai hal tersebut. Banyak faktor yang membuat seseorang mengeneralisasi mengenai bagus dan jelek nya sesuatu tergantung dari :
1. Faktor lingkungan tempat dia tinggal dan dibesarkan
2. Faktor pendidikan juga berpengaruh mengenai informasi mengenai suatu hal
3. Faktor pergaulan.
bisa jadi di tempat pergaulan si A hal ini bagus, dan pada saat yang sama di tempat pergaulan si B hal itu sangat buruk.
dll.

Tapi, satu hal yang ane bisa katakan disini, untuk bisa memilih kriteria bagus atau jelek nya PC atau komputer, bisa saya jabarkan sebagai berikut.

1. Budget / Dana.
Dalam membeli sebuah perangkat komputer, pertama yang harus bisa di estimasi adalah mengenai budget atau dana yang ada untuk membeli nya. Setelah estimasi dana sudah ada, baru bisa di lanjutkan ke pencarian perangkat yang di inginkan user sesuai dengan fitur yang di perlukan.

2. Fitur / Tool yang di perlukan user yang ada dalam perangkat yang akan di beli.
Fitur disini adalah mengenai spek komputernya. Spek nya terdiri dari :

a. Processor
Pada Processor ada dua pilihan vendor besar, yaitu AMD dan Intel. AMD terkenal Murah tapi gampang panas, sedangkan Intel terkenal Mahal tapi adem. Dalam memilih processor ini, bisa kita kategorikan berdasarkan tingkat core nya yang akan menentukan kecepatan proses suatu perangkat komputer.

pilihan processor AMD :
- AMD Athlon XP (xtreme power), setara dengan Pentium4 dengan single core
- AMD Athlon 64, sama dengan Athlon XP hanya sudah kompatibel dengan komputasi arsitektur 64 bit
- AMD Sempron, setara dengan intel celeron
- AMD 64 X2 dual core dengan inti dua setara dengan processor intel dual core
- AMD Opteron di keluarkan untuk komputer jenis server dan workstation setara dengan intel Xeon
- AMD Cadiz setara dengan processor intel core i3 yang sudah 4 core
- AMD Turion, Zamora, Greyhound setara dengan processor intel core i5 dan i7

pilihan processor Intel :
- intel pentium 4 dengan single core dan singel thread (sudah tidak keluar lagi / discontinue)
- intel celeron dengan single core dan dual thread dengan L2 Cache 512kb
- intel dual core dengan dua core dan dual thread (sekarang sudah discontinue dan di gantikan dengan intel celeron dual core
- intel celeron dual core, pengganti dual core dengan core 2 dan 2 thread plus L2 Cache lebih besar yaitu 2mb
- intel core2duo, dengan core 2 dan 2 thread tetapi L2 Cache nya berkisar 1mb - 2mb
- intel corei3 dengan 2 core dan 4 thread serta L2 Cache 2mb dengan teknologi Turbo Boost yang bisa memberikan performa diatas processor core2duo yang memberika kualitas grafis lebih tinggi dari core2duo
- intel corei5 dengan 4 core (quad core), 4 thread dan L2 Cache 6mb serta memiliki teknologi turbo boost versi 2.0
- intel corei7 dengan 4 core (quad core), 8 thread dan L2 Cache sebesar 8mb serta memiliki turbo boost     versi 2.0

b. Ram / Memory
Ram (Random Access Memory) adalah memory untuk menampung perintah sebelum disalurkan ke processor.

c. VGA / Video Grafis
Vga di bedakan menjadi 2, yaitu VGA Onboard (yakni dengan chipset intel grafis yang biasanya di tanamkan ke motherboard intel yang menggunakan intel chipset) dan VGA dedicated.
Pada Desktop, VGA dedicated ini bisa di tambahkan di slot AGV (vga dengan slot versi lama) dan PCI/PCIE/PCIEx
Sedangkan pada Laptop, VGA dedicated ini bisa di katakan termasuk VGA onboard hanya saja dengan chipset selain intel, yaitu Nvidia ataupun ATI (dua vendor VGA terbesar) dan dengan kelemahan ini, tentunya VGA pada laptop tidak bisa di bongkar pasang dengan leluasa seperti pada Desktop.

d. Connector Input / Output seperti USB, HDMI, Firewire, E-sata, Jack Audio, Card reader
Untuk Connector input/output ini tidak terlalu di permasalahkan, dan biasanya sudah ada lengkap kecuali firewire dan e-sata yang memang hanya ada pada laptop / desktop dengan range budget high-end (mahal)

e. Optical disk (perlu atau tidak nya optical disk)
Untuk Laptop / Netbook, keberadaan Optical Disk ini tergantung dengan besar atau kecilnya dimensi laptop. Sedangkan untuk Desktop, selalu ada slot yang cukup untuk menambah ataupun memasang Optical disk ini tergantung dari slot IDE (jika masih ada yang memakai IDE slot pada motherboardnya) dan sata.

f. Dimensi / Besar dari Perangkat (khusus Laptop / Notebook)
Semakin mobile seseorang, maka membutuhkan PC yang ringan dan gampang untuk di jinjing, oleh karena itu hardirlah Notebook yang berukuran kecil (10inch) dan ringan di bawa.

Setelah jelas Budget / dana dan fitur nya, barulah bisa di tentukan perangkat komputer yang tepat sesuai dengan yang di minta oleh user, tentunya juga sesuai dengan harga pasar dan dollar pada saat itu. Harga perangkat elektronik, khususnya komputer sangat terpengaruh sekali dengan harga dolar di pasar dunia.

sekian dan terima kasih.

salam

2 comments:

Silakan di komentari..